Sabtu, 01 Januari 2011

Daging Bacem


Bahan-bahan :
-          1/2  Kg Daging Sapi
-          4 Sium Bawang Merah
-          3 Siung Bawang Putih
-          1 Sendok Garam dapur
-          Minyak Goreng
-          3 Lembar Daun Salam
-          6 Cm Laos
-          1 Sendok teh Asam Jawa
-          1 Ons Gul Merah
-          1 Sendok makan Ketumbar
-          5 buah Kemiri

Cara Membuat :
-          Haluskan ketumbar, kemiri, bawang merah, bawang putih secara bersamaan.
-          Bumbu yang telah dihaluskan ditumis dengan sedikit minyak goreng
-          Setelah itu masukkan daging sapi yang telah dipotong-potong ke dalam  tumisan tersebut, lalu masukkan air secukupnya.
-          Jika daging telah ½ matang, masukkan gula merah, garam dapur, asam jawa , laos dan daun salam.
-          Lalu biarkan daging  sampai matang dan hingga sampai airnya mengering.
-          Setelah matang lalu tiriskan, dan siap untuk digoreng.

-          Sajikan dengan nasi yang hangat






Tidak ada komentar:

Posting Komentar